Tips Mengetahui Masa Subur Wanita Supaya Cepat Hamil

kiat jitu agar cepat hamil
Tips Mengetahui Masa Subur Wanita Supaya Cepat Hamil - Hamil merupakan hal yang sangat ditunggu-tunggu para kaum hawa, terutama bagi mereka yang sudah menikah dan lama tak diberi momongan. Salah satu hal agar cepat memperoleh momongan ialah dengan cara mengetahui pada masa subur kewanitaan. Masa subur kaum hawa bisa diketahui dengan sebuah perhitungan yang sangat mudah dan bisa dilakukan semua wanita.

Sebab, hal seperti ini sangatlah penting sekali untuk mendukung terjadinya proses pada kehamilan. Adapun menstruasi hanyalah proses lepasnya lapisan dari dinding rahim yang telah banyak mengandung pembuluh darah "Endometrium" dan dikeluarkan lewat organ intim atau vagina. Lapisan tersebut ini sebenarnya terbentuk sebagai sebuah persiapan jika sel telur yang dibuahi oleh sel-sel sperma. Tetapi jika tidak dibuahi, maka jaringannya ini akan bisa terlepas atau juga biasa dikenal dengan darah menstruasi.


Siklus menstruasi yang teratur pada wanita terjadi antara 28 hingga 30 hari dan dengan lama keluar darahnya sekitar 3 sampai 7 harian pada setiap bulannya. Siklus menstruasi yang normal dan teratur inilah menjadi sebuah kunci yang terpenting dan mempermudah dalam menghitung masa-masa kesuburan wanita.

Contoh Perhitungan Masa Kesuburan Pada Wanita Sesudah Haid :

1. Wanita dengan siklus menstruasi normal dan teratur

- Menghitung masa-masa kesuburan wanita mudah diketahui dari adanya siklus menstruasi yang normal, yakni antara 28 hingga 30 hari. Hari pertama menstruasi wanita dihitung sebagai hari siklus ke-1. Dan untuk masa suburnya ialah hari ke-12 sampai hari ke-16 itu dalam satu siklus menstruasi. Untuk sebagai contohnya jika awal haid seorang wanita pada tanggal 9 Januari, maka tanggal tersebut ini ditandai untuk sebagai hari pertama atau hari ke-1. Sedangkan untuk masa kesuburan jatuh pada hari ke-12 "Tanggal 20 Januari" hingga dengan hari ke-16 atau "Tanggal 24 Januari".

2. Perhitungan masa subur siklus menstruasi yang tidak teratur

- Siklus menstruasi yang tidak teratur kita tandai dengan pada saat awal haid yang mundur maupun maju sehingga tidak bisa dipastikan. Hal ini akan sangat mempengaruhi pada tingkat kesuburan dan juga cara menghitung masa kesuburan pada wanita saat setelah menstruasi.

Adapun langkah perhitungannya ialah dengan menghitung jumlah lama satu siklus haid terdiri dari ketika awal hari pertama haid sampai hari pertama haid pada bulan berikutnya. catat jumlah harinya ini selama 6 bulan. Untuk bisa menentukan hari pertama saat masa subur ialah jumlah siklus menstruasi dari yang terpendek dalam 6x siklus haid terus dikurangi 18. dan sedangkan hari terakhir saat masa subur ialah jumlah hari yang terpanjang selama 6 siklus menstruasi haid dikurangi 11.

Nah, seperti itulah informasi kesehatan wanita pada artikel Tips Mengetahui Masa Subur Wanita Supaya Cepat Hamil tersebut. Adapun tulisan yang diatas tersebut kurang lengkap atau ada kesalahan dalam penulisan, saya berharap anda beserta pengunjung lainnya dapat memahaminya. Terima kasih banyak...